PENGERTIAN HASIL BELAJAR KOGNITIF

HASIL BELAJAR KOGNITIF

Hasil belajar kognitif adalah hasil belajar yang berkaitan dengan kemampuan peserta didik dalam berpikir, yang mencakup kemampuan intelektual yang lebih sederhana, yaitu mengingat, sampai pada kemampuan memecahkan masalah yang menuntut peserta didik untuk menghubungkan dan menggabungkan gagasan, metode atau prosedur yang sebelumnya dipelajari untuk memecahkan masalah tersebut.
Ranah kognitif dibagi kedalam beberapa kategori yang tersusun secara hierarki sebagai berikut:
1.   Kemampuan kognitif tingkat pengetahuan, tujuan intruksional pada level ini menuntut peserta didik untuk mampu mengingat (recall) informasi yang telah diterima sebelumnya, seperti fakta, rumus dan sebagainya.
2.  Kemampuan kognitif tingkat pemahaman, yaitu kemampuan untuk menjelaskan pengetahuan, informasi yang telah diketahui dengan kata-kata sendiri.
3. Kemampuan kognitif tingkat aplikasi, merupakan kemampuan untuk menggunakan atau menerapkan informasi yang telah diketahui ke dalam situasi atau konteks baru.
4. Kemampuan kognitif tingkat analisis, merupakan kemampuan untuk mengidentifikasi, membedakan komponen-komponen atau elemen suatu fakta, konsep pendapat, hipotesa atau kesimpulan sehingga dan memeriksa setiap komponen tersebut untuk melihat ada tidaknya kontradiksi.
5. Kemampuan kognitif tingkat sintesis, yaitu kemampuan seseorang dalam mengaitkan dan menyatukan berbagai elemen dan unsur pengetahuan yang ada sehingga terbentuk pola baru yang lebih menyeluruh.
6.     Kemampuan kognitif tingkat evaluasi, merupakan kemampuan menilai suatu pendapat, gagasan, produk, metode dan semacamnya dengan suatu kriteria tertentu.

Related Posts

0 Response to "PENGERTIAN HASIL BELAJAR KOGNITIF"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel